[sentul]
minggu ini, kita berdua belas bersepeda untuk mengulang trek minggu lalu yang dilakukan kita berlima ke arah gunung geulis dan rainbow hill, trek awal yang sama dengan minggu yl - tanjakan dengan medan cross country. sesampainya di warung setelah gerbang gunung geulis ada beberapa pilihan trek, trek jalanan yang menyusuri tanjakan rainbow hill seperti minggu yl, menuruni jalur ke setopan ciawi dan memutar balik ke belanova. kita ketemu dengan c3 yang mengarah jalur berbeda, yaitu bojong koneng. trek ini dimulai dengan turunan cukup tajam, dan setiap turunan adalah sorga gowesser, apalagi setelah tanjakan.
ke arah rainbow hill sudah bukan opsi lagi, karena tanjakan yang panjang sudah terlihat di depan mata dari warung ini dan akan ada tanjakan lagi di rainbow hill. perbandingan yang tidak seimbang, menurut perkiraan kita. diawali dengan tim c3 yang melaju duluan, kita mengikuti dari belakang dan ternyata turunan tersebut sangat pendek sebelum berikutnya tanjakan panjang. trek ini, sangat mengasyikkan buat yang menggunakan hardtail. ternyata trek ini crossing dengan jalur minggu yl setelah keluar dari gunung geulis tetapi sebelum memasuki rainbow hill.
di sini kita kembali melakukan keputusan yang "salah" untuk menghindari tanjakan di jalur rainbow hill ke arah sentul, kita berbelok ke kanan mengarah ke perumahan gunung geulis permai dan tanjakan jalan batupun dimulai untuk mengarah ke bojong koneng. di km 0 mengarah ke sentul adalah sorga gowesser yang menurun dengan kecepatan tinggi. untung jalan sudah di hotmix, terakhir ke sini jalanan masih rusak. acara diakhiri dengan makan siang di psk.
jarak tempuh trek ini sekitar 32km dan sepeda hardtail mungkin alat yang ampuh untuk menaklukkannya disamping tentunya dengkul dan betis, alat p3k balsem sangat dianjurkan untuk dibawa
km 0, bojong koneng
No comments:
Post a Comment