- cicak, pengkerdilan kapasitas kpk sebagai binatang melata yang kecil dan tak berdaya, sebuah ungkapan perbandingan oleh seorang petinggi kepolisian.
- buaya, pembanding dengan cicak yang kecil dengan melata raksasa yang besar dari ungkapan sang petinggi kepolisian. sayang dia lupa, cicak berada di lingkungan bersih, makan makhluk penghisap darah sedangkan buaya hidup di kubangan dan memakan bangkai apa saja.
- gurita, suatu pengandaian lagi oleh seorang kritikus sejak era orba bagaimana jalinan kekuasaan dalam kasus century yang berakar di puncak kekuasaan. semoga bukan suatu yang benar adanya.
- bangsat, binatang kecil yang ternyata ada dan eksis di gedung mulia dpr, paling tidak di mulut salah satu anggota yang katanya anggota dewan "sok" agung
- sapi impor, binatang yang menyandung mantan petinggi sebuah partai dan mantan menteri yang di kandangkan oleh kpk sebagai tersangka korupsi pengadaan sapi impor fiktif ini
- kebo, atau kerbau, binatang yang paling populer karena para demonstran begitu gerahnya dengan prestasi sang pemimpin dan menganalogikan kelambanan dengan mengarak binatang kebo di demonstrasinya. di solo adalah hal biasa, tetapi ketika di jakarta menjadi diskusi di istana negara
i am just an ordinary indonesian who likes to share a dream to the world. discussion and sharing can be in bahasa Indonesia or english. see my next blog You can easily contact me via MSN (mamuiz@hotmail.com) or Skype (mamuiz)
Friday, February 05, 2010
daftar hewan di ranah politik bangsa
daftar berikut adalah daftar "hewan" di ranah politik, suatu saat pasti akan bertambah:
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment